SOLIDARITY AND COMPETITION: Keseruan Pelaksanaan Class Meeting Semester 2 SD Muhammadiyah 1 Kota Malang

Malang, SD MUTU KAWI – Pada hari Selasa, 3 Juni 202 ,  Kamis 12 Juni dan Jumat 13 Juni 2025, telah dilaksanakan kegiatan Class Meeting Semester 2 di SD Muhammadiyah 1 Malang dengan mengusung tema “Solidarity & Competition: Solidaritas dan Kompetisi Positif untuk Class Meeting yang Bermakna”

Kegiatan ini bertujuan untuk mengisi waktu siswa pasca pelaksanaan Sumatif Akhir Tahun (SAT), serta menumbuhkan semangat solidaritas, sportivitas, kreativitas, dan kompetisi positif di lingkungan sekolah. Melalui berbagai kegiatan interaktif dan kompetitif, siswa diarahkan untuk mengembangkan potensi diri, menyalurkan bakat dan minat, serta mempererat hubungan antar siswa dan guru.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan apel pembukaan pada Selasa, 3 Juni 2025, dilanjutkan dengan kegiatan literasi bersama tim SpeakUp untuk kelas 1 dan 2 yang bertujuan untuk menumbuhkan motivasi siswa dalam belajar agar lebih semangat lagi, serta sesi pengenalan organisasi IPM (Ikatan Pelajar Muhammadiyah) untuk kelas 3 sampai 5. Pengenalan organisasi IPM bertujuan untuk mengenalkan siswa kepada lingkungan dan kegiatan dalam Muhammadiyah lebih dekat. Kegiatan pada hari tersebut juga diisi dengan pembiasaan pagi dan pembelajaran BTQ sesuai jenjang masing-masing.

Pada Kamis, 12 Juni 2025, dilangsungkan berbagai perlombaan yang melibatkan seluruh siswa kelas 1 hingga kelas 5. Kegiatan tersebut meliputi lomba robotic, estafet balon putri yang diwarnai dengan suasana tegang dan seru, antusias penonton dan team ketika menyaksikan lomba tangkap balon putra, voli sarung, serta lomba sepak penalti untuk siswa inklusi yang tidak kalah seru. Seluruh kegiatan berjalan dengan tertib dan meriah, didukung oleh antusiasme para peserta serta semangat kerja sama para guru pembimbing.

Sebagai penutup, pada hari Jumat, 13 Juni 2025, dilaksanakan pengumuman pemenang lomba serta kegiatan senam Bersama untuk kelas 1-2 dan kegiatan literasi numerasi yang dilaksanakan di masing-masing kelas untuk kelas 3-5. Kegiatan ini menjadi puncak kebersamaan sekaligus simbol penutup Class Meeting yang sarat dengan nilai-nilai solidaritas dan semangat kompetitif yang sehat.

Kegiatan ini terselenggara berkat kerja sama seluruh panitia, dukungan kepala sekolah, guru, serta partisipasi aktif siswa. Dengan pelaksanaan kegiatan ini, diharapkan siswa mendapatkan pengalaman yang menyenangkan dan bermakna serta siap menyambut tahun ajaran baru dengan motivasi yang lebih tinggi.

Penulis: Nia Rafika, S.Pd.

Scroll to Top
Information Terbaru

Registration for PPDB 2026 - 2027​

SD Mutukawi 1 Malang telah Membuka pendaftaran PPDB untuk putra dan putri.